The source code for this blog is available on GitHub.

Blog.

Ikut Coding Bootcamp di Hacktiv8

Cover Image for Ikut Coding Bootcamp di Hacktiv8
Fujianto
Fujianto
Posted underEvent

Awal Agustus kemarin, saya memutuskan ikut Bootcamp di Hacktiv8 untuk program Fullstack Javascript developer pada periode September 2017, kelas Miracle Fox. Sebenarnya sudah tau Hacktiv8 sejak tahun 2016, cuma saat itu masih ragu untuk ikut karena program nya sendiri masih baru. Agak menyesal juga tidak langsung ikut, karena saat itu harga nya belum semahal sekarang dan masih ada diskon yang lumayan besar.

Program Bootcamp di Hacktiv8 sendiri akan mengajarkan untuk menjadi Javascript Fullstack developer dalam waktu 4 bulan, dengan materi NodeJs / ExpressJs untuk backend, ReactJs / VueJs untuk frontend serta React Native sebagai crossplatform Mobile Apps development. Saya sendiri tertarik bergabung karena materi ReactJs dan React Native. Karena nanti nya bisa lebih cepat dalam membuat aplikasi untuk Android dan iOS.

Bulan pertama sebagai fase persiapan, dimana materi yang diajarkan adalah materi dasar Web Programming. Pada Fase 0 ini waktu pembelajaran masih fleksibel, hanya perlu datang ke Kampus nya dua kali dalam seminggu. Program intensif nya sendiri baru dimulai pada bulan ke dua, dimana waktu belajarnya juga semakin intensif setiap hari Senin sampai Jumat dari jam 9 sampai jam 6. Yang saya perhatikan dari senior yang ikut sebelumnya bahkan bisa sampai malam masih harus ngoding. So, harus siap siap mental untuk belajar lebih giat.

Minggu Pertama Fase 0 di Hacktiv8

Pada bulan pertama di Hacktiv8 bisa dibilang tidak terlalu sibuk. Peserta hanya diwajibkan datang 2 hari tiap minggu nya untuk belajar bersama di kelas. Untuk sisanya lebih banyak belajar sendiri. Materi yang diajarkan sendiri masih membahas mengenai hal hal basic Web development yaitu HTML, CSS dan sedikit JavaScript. Buat saya yang sudah berpengalaman, materi nya sangat mudah dan bisa cepat untuk menyelesaikan tugas mingguannya.

Oh ya, Bootcamp di Hacktiv8 tidak hanya menerima peserta yang sudah punya Background IT, banyak juga peserta yang sama sekali belum punya pengalaman ngoding. Feeling saya malah lebih banyak peserta Non IT ketimbang yang IT nya. So far temen temen disini lumayan lancar buat menyelesaikan latihan basic HTML dan CSS. Banyak yang stay sampai setelah Maghrib buat nanya nanya tugas yang belum ngerti.

Buat Saya sendiri materi yang paling menarik Minggu ini mengenain Bash Commandline dan Git menggunakan terminal. Selama ini sudah tertarik mau belajar Bash Commandline, tapi belum ada kesempatannya. Lumayan seru juga bisa mengatur komputer munggunakan Bash, tools yang sangat Powerfull. Dalam penggunaan Git sendiri saya banyak ilmu baru, terutama penggunaan Git commandline. Biasanya pakai Sourcetree dan Git client bikin saya jadi agak manja.

Untuk materi Minggu depan membahas JavaScript basic. Semoga Materi nya nanti lebih menarik dari sebelumnya. Sudah gak sabar pengen belajar Node.JS dan React 😉

TaggedHacktiv8


More Stories

Minggu ke 6 Fase 0 di Hacktiv8

Final live coding yang ditunggu tunggu akhirnya datang juga. Berbeda dari Live coding di minggu minggu sebelumnya, Final livecoding ini Terdiri dari 6 soal wajib dan 1 soal bonus, yang wajib diselesaikan dalam waktu 2 jam. Materinya sih sebenarnya hampir sama dengan yang sebelum sebelumnya, cuma tingkat kesulitan soalnya lumayan meningkat pesat, terutama bagi peserta […]

Fujianto
Fujianto

Minggu ke 5 Fase 0 Hacktiv8

Minggu ke 5 bootcamp di Hacktiv8 diawali dengan start yang lebih bagus dibanding diminggu sebelumnya, dikarenakan Live coding minggu ini hasilnya lebih sukses dibandingkan dengan minggu yang lalu. Materi soal dari Live coding minggu ini bisa dibilang lebih sulit, terutama untuk soal nomor 3 yang butuh untuk menggunakan Object dalam penyelesaiannya. Object sendiri sebenarnya sudah […]

Fujianto
Fujianto